FOOTBALL265.COM - Sekertaris Jendral Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Ratu Tisha Destria, resmi mundur dari jabatannya sebagai Sekjen, Senin (13/04/20) hari ini.
Melalui surat terbuka yang ia posting di Instagram pribadinya, Ratu Tisha menyatakan pamit dari posisi Sekjen PSSI.
Pelatih fisik salah satu klub Liga Primer Malaysia, Sabah FA yang bersal dari Indonesia, Sofie Imam Faizal yang tahu kabar Ratu Tisha mengundurkan diri mengunggah kebersamaannya dengan perempuan yang kini berumur 34 tahun itu.
Beberapa poin ditulis dalam caption instagram yang menyebut bagaimana sosok Tisha dimatanya. Dari ramah sampai soal kinerja wanita pertama yang menjadi Sekjen PSSI itu.
“Buat saya beliau orang yang smart, yang selalu optimis dengan kemajuan sepak bola kita dan itu di buktikan dengan kinerja beliau selama ini,” kata pria lulusan sport science di Universitas Negeri Malang itu kepada INDOSPORT, Senin (13/04/20).
“Semoga kedepan ada penganti yang lebih baik dari Bu Tisha,” Sofie menambahkan.
Ia juga menyebut Ratu Tisha adalah perempuan pertama yang lolos menjadi menjadi Sekjen PSSI kala itu.
“Sekjen yang pertama kali lolos via tes. Melewati rangkaian tes dari PSSI era Pak Edy. Beliau menjadi sekjen tidak langsung dinaikan melalu test,” puji Sofie.
Sofie sendiri kini tengah menjalani masa karantina di tempat tinggalnya di Malaysia. Ia tinggal di Malaysia mulai awal musim 2020 Liga Primer Malaysia karena menjadi pelatih fisik Sabah FA bersama Kurniawan Dwi Yulianto yang menjadi pelatih kepala.