Liga Italia

Termasuk Bintang Chelsea, Ini 4 Bek Target Utama AC Milan

Jumat, 24 April 2020 17:06 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Isman Fadil
© Getty Images
Raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan, dikabarkan sudah mengumpulkan empat bek ini di dalam daftar incaran mereka untuk bursa transfer musim panas 2020, termasuk pemain Chelsea, Andreas Christensen. Copyright: © Getty Images
Raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan, dikabarkan sudah mengumpulkan empat bek ini di dalam daftar incaran mereka untuk bursa transfer musim panas 2020, termasuk pemain Chelsea, Andreas Christensen.

FOOTBALL265.COM - Raksasa sepak bola Serie A Liga Italia, AC Milan, dikabarkan sudah mengumpulkan empat pemain ini di dalam daftar incaran mereka untuk bursa transfer musim panas 2020, dimana salah satunya adalah pemain Chelsea yang bernama Andreas Christensen.

AC Milan memang berniat melakukan perombakan besar-besaran setelah CEO mereka, Ivan Gazidis, ingin melakukan revolusi demi kejayaan klub tersebut. Revolusi ini sebagai bentuk tanggapan atas melempemnya klub tersebut musim ini.

Sampai sebelum ditangguhkan akibat virus corona, Milan atau Rossoneri hanya mampu menempati peringkat tujuh di klasemen sementara Serie A Liga Italia 2019/20. Mereka menorehkan 36 poin, hasil dari 10 kali menang, enam kali imbang, dan 10 kali kalah.

Salah satu sektor yang butuh pembenahan besar adalah wilayah pertahanan atau lini belakang. Tidak heran bila rumor yang beredar belakangan ini banyak yang membicarakan lini belakang mereka, seperti Alessio Romagnoli, Matteo Gabbia, dan lain-lain.

Melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Milan, Rossoneri dikabarkan memiliki empat bek incaran mereka untuk bursa transfer musim panas 2020. Mereka adalah Kristoffer Ajer dari Celtic, Boubacar Kamara dari Marseille, Omar Alderete dari Basel, dan Andreas Christensen dari Chelsea.

Jika diperhatikan, semua pemain itu memiliki usia di bawah 25 tahun. Ini memang merupakan keinginan dari Gazidis yang berambisi untuk memenuhi skuat AC Milan dengan para pemain muda, meski ia juga menjajaki kemungkinan untuk mempertahankan segelintir pemain senior.

Belum ada informasi lebih lanjut terkait hal ini. Namun, lini belakang adalah satu-satunya sektor paling lemah Rossoneri yang wajib dibenahi. Hal ini terbukti dari mereka pernah dibobol 0-5 oleh Atalanta di kompetisi sepak bola Serie A Liga Italia tahun lalu.