FOOTBALL265.COM - Bintang sekaligus wonderkid Bayern Munchen, Alphonso Davies, bercerita mengenai kehidupan lainnya di luar sepak bola sebagai artis TikTok dan juga cita-citanya yang ingin menjadi aktor.
Melansir dari laman BBC Sports, dalam isolasi panjang akibat wabah pandemi virus corona, banyak pemain sepak bola di Eropa menghabiskan waktu dengan banyak kegiatan.
Termasuk Davies yang memilih bermain aplikasi TikTok. Alasannya pun cukup simpel. Ia ingin fansnya mengetahui kehidupan lainnya di luar lapangan.
"Saya memposting TikTok di media sosial untuk fans yang ingin tahu kehidupan lainku di luar sepak bola. Rekan-rekanku (di Munchen) menikmatinya. Kadang mereka bercanda soal itu. Tapi mereka tidak peduli selama saya bisa tampil apik di lapangan," ujar Davies.
Alphonso Davies juga menambahkan dirinya bahkan mampu membuat beberapa pemain Bayern Munchen bermain TikTok. Selain itu, pemain berusia 19 tahun ini mengaku bahwa ia memiliki mimpi menjadi aktor di lain kesempatan.
"Beberapa pemain (Munchen) memiliki TikTok saat ini. Saya pikir saya menginspirasi mereka, terutama Robert Lewandowski. Tapi mungkin dia mendapat inspirasi dari orang lain," imbuh Davies.
"Menjadi aktor (adalah cita-citaku). Maksudku, itu bukan tujuan utamaku saat ini. Tapi jika itu terjadi, maka silahkan saja. Kamu selalu bisa bermimpi untuk menjadi sesuatu yang lain," pungkasnya.
Alphonso Davies sendiri mampu mencuri perhatian saat tampil prima dalam ajang Liga Champions bersama Bayern Munchen. Kini, pemain dirinya mendapat ganjaran dari Die Rotten dengan kontrak jangka panjang atas kontribusinya sepanjang 2019/20.