Liga Spanyol

Hindari Ngemil Selama Karantina, Eden Hazard Dipuji Zidane

Sabtu, 9 Mei 2020 21:24 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Manu Reino/SOPA Images/LightRocket via Getty Images
Bentuk badan Eden Hazard  mendapat pujian dari pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Copyright: © Manu Reino/SOPA Images/LightRocket via Getty Images
Bentuk badan Eden Hazard mendapat pujian dari pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberikan pujian setelah melihat kondisi fisik Eden Hazard belakangan ini.

Seperti yang telah diketahui, para pemain Real Madrid baru saja menjalani tes corona di pusat medis klub. Jika kondisi kesehatan mereka dalam keadaan baik dan negatif dari virus corona, maka akan diperbolehkan mengikuti sesi latihan.

Rencananya, sesi latihan tim Real Madrid akan mulai diselenggarakan pada pekan depan, yakni 11 Mei 2020. Ketika menjalani pemeriksaan kesehatan, Eden Hazard sempat berjumpa dengan Zinedine Zidane.

Zidane pun memberikan pujian karena badan Hazard kini lebih proporsional dari sebelumnya. Pemain asal Belgia itu memang sempat dikritik karena bobotnya melonjak drastis hingga memengaruhi performa di lapangan.

Eden Hazard (kanan) bertemu dengan Zinedine Zidane. Sumber: The Sun

Dilansir dari The Sun, Eden Hazard mengaku menghindari sejumlah makanan selama melakoni karantina mandiri di rumah.

"Saya berusaha untuk tidak pergi ke dapur untuk makan banyak roti. Tetapi itu tidak mudah," ujar Eden Hazard.

Sebelum LaLiga Spanyol ditangguhkan, pemain berusia 29 tahun itu sempat mengalami cedera pergelangan kaki hingga harus naik meja operasi. Masa jeda kompetisi selama pandemi virus corona merebak dimanfaatkan Eden Hazard untuk memulihkan kondisinya.