FOOTBALL265.COM - Pemain klub Liga 1 Persebaya Surabaya pada Rabu (13/05/20) kembali menggelar latihan online dipimpin oleh pelatih fisik, Gaselly Jun Panam. Latihan online kali ini masih belum bisa dihadiri oleh semua pemain Bajul Ijo.
Pemain-pemain tersebut kebanyakan tidak bisa ikut karena perbedaan waktu yang cukup signifikan, sebut saja para pemain asing Bajul Ijo seperti David da Silva, Mahmoud Eid, dan Aryn Williams.
Meskipun tidak bisa hadir saat latihan online, Gaselly Jun Panam tetap memantau sejumlah pemainnya itu melalui video. Mahmoud Eid contohnya, meskipun banyak absen dia tetap latihan.
Malahan, pemain berdarah Palestina itu ikut berlatih dengan mantan klubnya, Nykoping BIS. Dirinya diketahui latihan lebih banyak ketimbang Persebaya yang hanya tiga kali dalam satu minggu.
Nah, latihan online Persebaya merupakan yang terakhir kalinya sebelum libur hari Idulfitri. Lantas bagaimana dengan sejumlah pemain asing yang hampir tidak pernah bergabung latihan online?
Gaselly mengatakan sudah memberitahukan pemain asing tersebut.
"Kami sudah share di grup info kegiatan latihan. Latihan juga masih sama dengan yang kemarin tidak ada yang berubah" kata Gaselly pada Rabu (13/05/20) sore.
Sementara itu, selama libur Idulfitri, rencananya tim pelatih Persebaya tetap mengimbau pemainnya untuk tetap berlatih. Tujuannya supaya mereka tetap terjaga stamina dan kebugarannya, sehingga setelah lebaran hanya sedikit saja yang tertinggal dari tim-tim lainnya.