FOOTBALL265.COM - Hampir empat tahun sudah Ferdinand Alfred Sinaga membela tim tertua di Indonesia yang kini bermain di Liga 1, PSM Makassar. Sudah hijrah ke berbagai klub di Indonesia, PSM rupanya menjadi tempat ternyaman bagi pria kelahiran Bengkulu, 18 September 1988 ini.
Pemain berjuluk Si Bengal ini mengaku betah berada di Kota Daeng karena istri dan anaknya sudah menetap di sana. Ia juga menyebut kekeluargaan antarpemain PSM yang erat membuat dirinya berat meninggalkan kota Makassar.
“Yang pertama bikin betah di sini keluarga lah, karena istri kan sudah menetap di sini. Anak juga sudah sekolah di sini, di tim PSM juga kekeluargaannya ada,
"Perasaanya juga sudah lebih di sini karena sudah tiga tahun, jadi untuk keluar pun sulit kayaknya,” kata Ferdinand Alfred Sinaga di podcast milik presenter olahraga, Valentino Simanjuntak.
“Intinya di Makassar saya merasa cocok ketika sedang dibutuhkan,” lanjut Ferdinand sambil tertawa.
Sejak bergabung bersama Juku Eja pada 2016 silam, Ferdinand Sinaga menjelma sebagai pemain idola. Meski banyak penyerang asing silih berganti berada di tim, posisi pemain berusia 31 tahun ini tak pernah tergantikan.
Penampilannya di lapangan hijau memang selalu dinantikan suporter PSM Makassar lantaran gaya main dan karakternya yang militan adalah hiburan bagi para suporter. Apalagi, jika aksinya membuahkan gol ke gawang lawan, sontak seluruh suporter kompak menyanyikan yel-yel namanya.