FOOTBALL265.COM - Jadwal lanjutan Serie A Italia 2019/20. Inter Milan akan menjamu Sampdoria, setelah sebelumnya laga tersebut ditunda karena pandemi virus corona.
Setelah jeda tiga bulan lantaran pandemi virus corona, ajang Serie A Italia akan kembali bergulit mulai 21 Juni 2020 mendatang. Kompetisi tak langsung menyuguhkan giornata ke-27, melainkan dimulai dengan memainkan empat laga tunda.
Inter Milan akan menjamu Sampdoria pada Senin, (22/6/20). Sejatinya, ini merupakan laga pekan ke-25 namun tertunda lantaran lockdown yang diterapkan pemerintah Italia.
Ini akan menjadi kesempatan bagi skuat Antonio Conte untuk memangkas jarak dari Juventus, sang pemuncak klasemen. Nerazzurri kini berada di urutan ketiga dengan raihan 54 poin, sementara Bianconeri memuncaki klasemen dengan 63 poin.
Jika dilihat dari statistik, Inter Milan memiliki kans memenangkan laga kontra Sampdoria. Pasalnya, Il Samp saat ini sedang berada dalam kondisi terpuruk dengan 26 poin dan hampir masuk zona degradasi.
Namun, Inter harus tetap waspada, mengingat mental mereka baru saja goyah lantaran gagal melaju ke final Coppa Italia.
Diketahui, Inter Milan kandas di leg kedua semifinal Coppa Italia di San Paolo, Minggu (14/6/2020) dini hari WIB. Butuh kemenangan untuk membalikkan ketertinggalan 0-1 di leg pertama, Inter malah cuma main imbang 1-1.
Sempat unggul cepat lewat gol Christian Eriksen di menit kedua, Inter Milan tak bisa memaksimalkan peluang yang didapat dan gawangnya dibobol Dries Mertens di menit ke-41. Inter akhirnya tersingkir dengan agregat total 1-2.
Berikut Jadwal Laga Tunda Serie A Italia:
Minggu (21/6/20)
Torino vs Parma
Verona vs Cagliari
Senin (22/6/20)
Atalanta vs Sassuolo
Inter Milan vs Sampdoria