INDOSPORT. COM - Rekap rumor bursa transfer per Kamis (02/07/20), memperlihatkan kabar Philippe Coutinho yang kian dekat ke Everton serta upaya Arsenal mengejar Antoine Griezmann.
Pentas sepak bola Eropa kini sedang memasuki masa bursa transfer musim panas. Tim-tim Benua Biru pun mulai sibuk dengan aktivitas merekrut pemain anyar.
Ada klub yang sudah resmi mendapatkan pemain buruannya. Ada pula klub yang masih berupaya melakukan pendekatan dan negosiasi.
Perkembangan teranyar kabar bursa transfer tampak dipenuhi oleh proses pendekatan. Dua klub Liga Inggris, Everton dan Arsenal, baru-baru ini coba mendekati bintang top.
Everton tengah berusaha mengajak pemain asal Brasil, Philippe Coutinho, untuk bergabung. Usaha Everton menggaet Coutinho dibantu oleh peran pelatihnya sendiri, Carlo Ancelotti.
Sementara Arsenal, kabarnya sedang mendekati bintang Prancis, Antoine Griezmann. Arsenal berusaha memanfaatkan kondisi Griezmann yang tidak terpakai oleh klubnya saat ini, Barcelona.
INDOSPORT.com lantas merangkum sejumlah perkembangan rumor bursa transfer Eropa teranyar. Mari simak ulasannya berikut ini.
Everton
Melansir laporan Give Me Sports, Everton kini sedang berusaha memboyong Philippe Coutinho dari Barcelona. Everton kabarnya bersedia menebus harga transfer Coutinho sebesar 56 juta euro (sekitar Rp893 miliar).
Peran pelatih Everton, Carlo Ancelotti, kemungkinan bakal membuat Coutinho tertarik bergabung. Reputasi hebat Ancelotti sebagai pelatih diyakini dapat mengembalikan kepercayaan diri Coutinho yang belakangan memudar.