FOOTBALL265.COM - Manajemen klub Liga 2 asal Kabupaten Gresik, Putra Sinar Giri (PSG) sudah menyusun sejumlah persiapan meskipun jadwal dari PSSI belum keluar. Mereka rencananya bakal mengumpulkan pemain dua bulan jelang kick off.
Hal tersebut disampaikan oleh manajer PSG, Ajis Riduwanto. "Insyaallah Agustus akhir atau September rencananya saya kumpulkan pemain," katanya saat dihubungi INDOSPORT pada Senin (13/07/20).
Saat ini manajemen Laskar Giri Kedaton itu masih dalam tahap diskusi manajemen, mematangkan persiapan. "Dalam minggu ini rencananya manajemen akan mengadakan meeting," lanjutnya.
Pelatih PSG, I Putu Gede pun kabarnya bakal ikut dalam meeting yang digelar manajemen PSG. "Hasilnya nanti manajemen akan kembali lagi mengumpulkan pemain," ungkap Ajis.
Sementara itu waktu dua bulan untuk mengumpulkan lagi pemain PSG, dirasa manajemen sudah cukup, ditinjau dari persiapan tim pelatih kepada pemain-pemain PSG
Mulai dari kembali digelarnya latihan fisik, endurance bahkan sampai mengadakan pertandingan uji coba wajib bagi PSG dan klub lainnya untuk dilakukan.
Maklum saja, semenjak adanya pandemi Covid-19 banyak klub yang tidak beraktivitas. Ini tentu berimbas kepada pemain yang tidak bisa berlatih secara maksimal seperti latihan bersama tim.