Liga Indonesia

Pemain Persebaya Oktafianus Fernando Konsisten Jalani Latihan Mandiri

Senin, 13 Juli 2020 20:00 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Pemain klub Liga 1 2020 Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando, sudah melakukan latihan mandiri kurang lebih empat bulan lamanya. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Pemain klub Liga 1 2020 Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando, sudah melakukan latihan mandiri kurang lebih empat bulan lamanya.

FOOTBALL265.COM - Pemain klub Liga 1 2020 Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando, sudah melakukan latihan mandiri kurang lebih empat bulan lamanya. Hal ini dilakukan sesuai dengan instruksi pelatih selama adanya pandemi corona atau Covid-19.

Nah, selain latihan mandiri. Kakak dari Marselino Ferdinan itu juga kadang kala didampingi oleh fisioterapis dari Persebaya Surabaya untuk membantunya pada saat latihan mandiri.

Latihan seperti speed, endurance dan agility jadi menu wajib bapak satu orang anak ini, selama latihan bersama fisioterapis tim Persebaya Surabaya.

"Latihan yang diberikan Samudra (fisioterapis Persebaya), baik dan tepat sasaran. Saya juga mudah memahami instruksinya," kata Oktafianus Fernando.

Latihan tersebut dilakukannya tiga kali dalam satu minggu, di apartemen pemain di daerah Puncak Menara, Surabaya.

"Latihannya ada di gym dan lapangan tenis," jelas pemain sayap itu.

Selain Oktafianus Fernando, dua pemain Bajul Ijo yang lain, yakni Makan Konate dan Patrich Wanggai, juga ikut. Ketiganya berlatih dengan didampingi Samudra, fisioterapi dari Persebaya Surabaya.

Sementara itu, Samudra mengatakan semua pemain Persebaya Surabaya boleh mengikuti latihan bersama-sama. Sebab dia hanya membantu mengarahkan latihan untuk pemain Bajul Ijo.

Latihan mandiri selama pandemi corona atua Covid-19 bagi pemain juga sangat penting. Mereka bisa tetap menjaga kondisi fisik dan juga tetap konsisten mengasah ball feeling meskipun kompetisi Liga 1 2020 berhenti sementara.