FOOTBALL265.COM - Ronald Koeman bisa jadi telah resmi menjadi pelatih raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona. Akan tetapi ia bisa saja dipecat dan digantikan oleh pelatih hebat Liverpool, Jurgen Klopp karena gagal pertahankan Lionel Messi.
Berawal dari kekacauan sepanjang musim mulai dari konflik internal, krisis finansial, dan kinerja pelatih yang tak sesuai ekspektasi membuat kubu El Barca di jurang kegagalan dengan tanpa gelar layaknya di era Frank Rijkaard tahun 2008 silam.
Bayangkan saja, rasa sakit kehilangan LaLiga Spanyol oleh Real Madrid dan dipermalukan Bayern Munchen dengan skor 2-8 di Liga Champions membuat Messi terguncang. Usai penggantian pelatih dari Quique Setien ke Koeman, ia pun berkeluh kesah tak mau menetap di Camp Nou.
Alih-alih bisa pertahankan peran serta La Pulga di awal kariernya melatih klub, Koeman malah mulai ragu akan kehilangan salah satu pemain ikonik Blaugrana tersebut. Jordi Farre selaku calon presiden anyar Barca pengganti Josep Maria Bartomeu pun mencanangkan rencana kedatangan Jurgen Klopp yang dikenal sukses bareng The Reds.
"Jika Koeman mampu laksanakan tugasnya dengan baik dan dengan hasil memuaskan, semoga saja itu bisa tercapai. Tentunya, kami juga sudah memiliki langkah alternatif dengan memulai beberapa kali percakapan dengan Jurgen Klopp karena Barca butuh figur sepertinya," ucap Farre dilansir laman Sport Bible.
"Untuk saat ini saya menganggap kedatangan Koeman merupakan langkah bagus karena dia legenda Barcelona yang sudah punya pengalaman. Karakternya saat ini merupakan hal yang paling dibutuhkan karena akan ada tantangan besar yang menghadang," tutupnya.
Sosok Klopp sendiri sempat mencuri perhatian Barcelona ketika Liverpool sukses menangi comeback dengan agregat skor 4-3 di semifinal Liga Champions. Mengingat ide-ide dari pelatih asal jerman ini efektif, tentu akan menjadi pilihan tepat jika ia menjadi pelatih Catalan apalagi setelah ancaman Messi akan angkat kaki.
Jika Messi putuskan menetap dan ditukangi oleh Klopp, megabintang asal Argentina itu pun akan merasa betah untuk menetap karena rekam jejaknya yang menjanjikan. Ya, pelatih berusia 53 tahun ini kemungkinan bisa membuat Barcelona menangi LaLiga Spanyol layaknya Liverpool yang sukses memutus 30 tahun nirgelar liga domestik.