Bursa Transfer

N'Golo Kante Ogah Tinggalkan Chelsea demi Inter Milan

Rabu, 2 September 2020 12:16 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Richard Heathcote/Getty Images
Bintang lapangan tengah Chelsea, N'Golo Kante, tak tertarik untuk meninggalkan Stamford Bridge meskipun raksasa Serie A Italia, Inter Milan, tengah memburunya. Copyright: © Richard Heathcote/Getty Images
Bintang lapangan tengah Chelsea, N'Golo Kante, tak tertarik untuk meninggalkan Stamford Bridge meskipun raksasa Serie A Italia, Inter Milan, tengah memburunya.

FOOTBALL265.COM - Bintang lapangan tengah Chelsea, N'Golo Kante, tak tertarik untuk meninggalkan Stamford Bridge meskipun raksasa Serie A Italia, Inter Milan, tengah meminatinya di bursa transfer. 

Sampai saat ini N'Golo Kante belum memutuskan untuk pergi dari London. Namun, tawaran besar dari Inter Milan bisa menggoda Chelsea untuk melepasnya. 

Meski begitu, pelatih Frank Lampard belum memberikan tanda-tanda bakal menendang pemain yang musim lalu dihantam cedera tersebut. 

Frank Lampard baru-baru ini memberikan ban kapten kepada Kante dalam pertandingan persahabatan menyusul cederanya Cesar Azpilicueta. 

Pemenang Piala Dunia bersama Timnas Prancis itu saat ini tengah dalam tugas internasional bersama pemain Chelsea lainnya, Olivier Giroud. Kante diyakini dalam kondisi fit untuk musim depan. 

Sebelumnya, Antonio Conte dikabarkan tengah membutuhkan pemain tengah yang lebih berpengalaman. Nama N'Golo Kante pun muncul dalam perburuan.

Untuk memuluskan langkah Inter Milan memboyong N'Golo Kante, I Nerazzurri sampai ingin menjual dua bintangnya, Milan Skriniar dan Marcelo Brozovic di bursa transfer.