FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta terus mematangkan persiapan guna tampil dilanjutan Liga 1 2020. Tim Macan Kemayoran bahkan menggelar game internal pada Sabtu (05/09/20) pagi tadi.
Pertandingan yang berlangsung di Lapangan PSAU, Halim, Jakarta Timur, seluruh pemain Persija Jakarta mendapat waktu bermain. Tim pelatih Persija Jakarta ingin memantau perkembangan fisik, taktik dan individual pemain pasca telah berlatih selama tiga pekan.
Pertandingan pun dibagi dalam tiga babak. Osvaldo Haay berhasil menjadi bintang dalam game ini dengan mencetak tiga gol. Asisten pelatih Persija Jakata, Sudirman menyatakan, latih tanding ini bermanfaat bagi seluruh penggawa.
“Tujuan dari latihan ini adalah mengaplikasikan yang sudah tiga minggu belakangan ini. Kita juga melihat kondisi fisik pemain dengan durasi 90 menit dan mereka menunjukkan hal yang positif," ucap Sudirman.
Memang Sudirman ingin melihat perkembangan fisik. Hal itu terbantu dengan cuaca panas yang terjadi di Halim pagi tadi.
"Terlebih cuaca hari ini juga panas dan para pemain tidak terpengaruh,” jelas Sudirman.
Kini pasca melakukan game internal, seluruh pemain Persija mendapat libur satu hari. Dimana pasukan Macan Kemayoran kembali latihan pada Senin (07/09/20) mendatang.
Adapun Liga 1 2020 akan berlangsung pada 1 Oktober mendatang, Kompetisi kasta teratas di Tanah Air itu dijadwalkan selesai 28 Februari 2021. Persija Jakarta memilih Stadion Sultan Agung Bantul sebagai home base mereka di lanjutan Liga 1 nanti.