FOOTBALL265.COM - Keinginan klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur, untuk membawa pulang Gareth Bale memang tak main-main. Mereka bahkan rela kehilangan bintang muda mereka, Dele Alli, demi bisa mendatangkan bintang 31 tahun itu.
Kepindahan Gareth Bale dari Real Madride selalu jadi perbincangan hangat di tiap bursa transfer. Namun, dalam dua musim terakhir, pemain asal Wales itu masih bertahan di Santiago Bernabeu.
Namun, untuk kali ini sepertinya Bale bakal benar-benar meninggalkan Real Madrid. Sebab, klub lamanya, Tottenham Hotspur, menunjukkan keseriusan untuk mendatangkan mantan pemainnya itu.
Tottenham melakukan pertemuan yang dipimpin langsung oleh sang pemilik, Daniel Levy, pada Selasa (15/09/20) waktu setempat untuk membicarakan transfer Bale. Mereka pun membulatkan tekad untuk mendatangkannnya di bursa transfer musim ini.
Sportsmail melaporkan, tim Real Madrid akan setuju untuk membayar lebih dari 50 persen gaji Bale yang mana mencapai 500 ribu euro per pekan.
Sebelumnya, Real Madrid memang telah 'menyerah' untuk bisa mendepak Bale dari Santiago Bernabeu. Mereka rela membantu membayarkan gaji sang pemain sampai 50 persen.
Tottenham, dipercaya bakal menggunakan formula pinjaman atau pun pembelian permanen tergantung dari situasi yang ada. Sebuah sumber mengabarkan bahwa Spurs bahkan siap menyerahkan Dele Alli untuk memuluskan transfer Bale ke London.
Daniel Levy juga berusaha untuk mendatangkan fullback kiri Real Madrid, Sergio Reguilon, yang musim lalu dipinjamkan ke Sevilla.
Dengan cara ini, Tottenham yakin bisa membawa Gareth Bale yang didatangkan Real Madrid dari Spurs seharga 85 juta pounds pada 2013 lalu. Keinginan Tottenham Hotspur untuk mendatangkan Bale sudah muncul sejak musim lalu.