FOOTBALL265.COM - Klub Liga 2, Putra Sinar Giri (PSG), dibekap tuan rumah Persik Kediri dalam laga uji coba, Kamis (17/9/20). Pelatih I Putu Gede pun memberikan komentarnya.
Putra Sinar Giri (PSG) baru saja menggelar pertandingan uji coba. Mereka melawan salah satu kontestan Liga 1, Persik Kediri, di Stadion Brawijaya, Kediri.
Pada laga uji coba tersebut, klub yang berjuluk Laskar Giri Kedaton itu kalah tipis dari tuan rumah dengan skor 2-3. Meskipun kalah, pelatih PSG I Putu Gede Swisantoso tidak mempermasalahkannya sebab dari laga uji coba tersebut dia tidak mementingkan hasil.
“Paling penting mental pemain dan pengalaman pemain-pemain kita dari laga ini. Pemain sudah bekerja keras selama latihan dan diterapkan di pertandingan tadi, sangat bagus,” kata I Putu Gede setelah laga.
Pernyataan yang sama dilontarkan CEO PSG, Bisri Affandi, yang turut hadir melihat pertandingan uji coba itu. “Saya puas dengan laga tadi meskipun kalah. Lawan satu tingkat di atas kita,” katanya.
Ya, pujian yang dilontarkan mereka berdua terhadap seluruh pemain PSG pada saat uji coba memang pantas. Selama pertandingan berlangsung, PSG yang notabene sebagai klub Liga 2 sekaligus tim promosi bisa mengimbangi permainan Persik Kediri.
Buktinya di menit-menit awal babak pertama Rizky Dwi Laksono mampu menahan gempuran pemain-pemain Persik Kediri. Sayangnya jelang berakhirnya babak pertama konsentrasi mereka pecah ketika Bayu Otto, pemain tuan rumah, membobol gawang PSG pada menit ke-29.
Gol perdana Persik itu seakan membuka kran gol selanjutnya yakni pada menit ke-31 yang dicetak Antony Putra Nugroho melalui titik putih. Skor 2-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, PSG mencoba bangkit dengan cara menaikkan tempo permainan. Usaha mereka menekan pertahanan tuan rumah ternyata tak sia-sia.
Agung Supriyanto berhasil memperkecil ketertinggalan dengan gol sundulannya pada menit ke-79. Berbekal gol tersebut semangat pemain PSG yang sudah mulai redup kembali menyala.
Agung Supriyanto kembali mencetak gol lima menit setelah dia mencetak gol pertama, tepatnya menit ke-85. Skor pun imbang 2-2.
Namun, jelang akhir laga, Persik Kediri berhasil mencetak gol ketiga, tepatnya menit ke 90+1 melalui tendangan Septian Bagaskara. Skor berubah menjadi 3-2, yang sekaligus menjadi akhir babak kedua.
Sekedar informasi, pertandingan uji coba yang digelar Putra Sinar Giri ini merupakan kali kedua sebagai persiapan mereka mengikuti kompetisi Liga 2.
Sebelumnya anak didik I Putu Gede ini sudah menjalani uji coba lawan Ricky Nelson Academy, Minggu (6/9/20), dan menang dengan skor meyakinkan 2-0.