FOOTBALL265.COM - Liverpool akan bertemu Lincoln City pada babak ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup, Kamis (24/09/20). Meski beda kasta, klub yang berlaga di League Two itu siap memberi kejutan untuk juara bertahan Liga Inggris tersebut.
Pelatih Lincoln City, Michael Appleton, sangat antusias jelang pertemuannya dengan Liverpool. Menurutnya, armada Jurgen Klopp memilki kombinasi pemain muda dan senior yang sama bagusnya sehingga sulit menebak skuat yang akan diturunkan di laga nanti.
"Mustahil untuk mencoba menebak pemain yang akan diturunkan mereka," kata Michael Appleton dilansir dari media lokal setempat.
The Reds diprediksi akan memainkan sebagian besar pemain lapis kedua saat tampil di Carabao Cup. Namun Liverpool tidak menutup kemungkinan juga memainkan pemain ternama mereka melawan Lincoln City.
Sepp Van den Berg, Curtis Jones, Neco Williams dan Harvey Elliott, dan Rhian Brewster diprediksi akan diturunkan sejak awal oleh Jurgen Klopp, ditambah sejumlah pemain senior seperti Divock Origi, Xherdan Shaqiri serta rekrutan baru Thaigo Alcantara dan Diogo Jota.
Meski di atas kertas Liverpool bisa memenangkan pertandingan, Lincoln City siap memberikan performa terbaik apalagi mereka akan bermain di kandang sendiri, LNER Stadium.
"Kami menganalisa dan sudah siapkan strategi. Mereka pastinya akan menguasai jalannya pertandingan karena memiliki pemain yang sangat bagus."
"Kami harus bekerja lebih keras dari pertandingan pekan kemarin (menang 2-1 atas MK Dons). Dan jika kita mendapatkan peluang, kita harus memanfaatkannya sebaik mungkin," pungkas Appleton.
Pemenang antara Lincoln City vs Liverpool akan bertemu Arsenal atau Leicester City di babak keempat Carabao Cup, 28 September mendatang.
Nama Lincoln City mungkin sudah tidak terdengar asing untuk pencinta sepak bola nasional. Pasalnya, klub berjuluk The Imps juga diperkuat oleh salah satu penggawa Timnas Indonesia U-19, Jack Brown yang tercatat masuk skuat U-18.