Bola Internasional

Nasib Sial Sumareh, dari Kalahkan Indonesia Hingga Jadi Sorotan FIFA

Senin, 2 November 2020 14:52 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Muhammad Amir Abidin/NurPhoto via Getty Images
Mohamadou Sumareh saat berduel dengan Tanto Basna di laga Malaysia vs Indonesia Copyright: © Muhammad Amir Abidin/NurPhoto via Getty Images
Mohamadou Sumareh saat berduel dengan Tanto Basna di laga Malaysia vs Indonesia
Pembantaian 0-5 Usai Bermasalah dengan Pahang FA dan FIFA

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya bahwa Sumareh sendiri telah resmi bergabung dengan klub Thailand, Police Tero, pada bulan September 2020. Akan tetapi, hal ini dipermasalahkan oleh pihak Pahang FA.

Pahang menilai bahwa Sumareh saat ini masih memiliki kontrak dengan mereka, dan proses perpindahannya ke Police Tero tidaklah sah. Akan tetapi, Sumareh berdalih bahwa dirinya memiliki permasalah dengan kontrak dan gaji dengan Pahang FA, sehingga dirinya pun memutuskan hengkang.

Terlebih, seperti dilansir dari New Straits Times, kartu transfer Internasional (ITC) Sumareh telah sukses berpindah dari Pahang FA ke Police Tero.

Diketahui, Sumareh pun telah melakukan laporan keluhan dan pengaduan ke badan FIFA. Hal ini pun tidak bisa membuat FAM, selaku induk sepak bola Malaysia, berbuat banya karena menghormati FIFA selaku badan dunia sepak bola.

Stuart Ramalingan selaku Sekjen FAM mengatakan bahwa pihak FIFA sendiri kabarnya telah membentuk tim untuk menginvestigasi kasus ini, dan FAM hanya akan menghormati proses hukum yang tengah dilakukan FIFA.

"Permasalahan yang terjadi antara Pahang FA dan Sumareh saat ini berada di bawah naungan FIFA. Di sini, FAM hanya perlu menghormati proses hukum dari badan dunia sepak bola, sebelum kami mengambil tindakan tertentu," ucapnya dikutip dari New Straits Times.

"FAM tidak akan memberikan komentar apapun tentang masalah ini, hingga sebuah keputusan keluar dari Sidang Penyelesaian Sengketa di FIFA," tambahnya.

Seakan belum usai penderitaannya, Sumareh pun harus merasakan hal pahit lainnya. Klub yang ia bela saat ini, Police Tero, harus menelan kekalahan 0-5 dari Suphanburi FC.

Kekalahan ini menambah daftar panjang rekor buruk Police Tero di ajang Liga Primer Thailand yang belum pernah menang dalam enam laga terakhirnya. Terakhir kali Police Tero menang, itu terjadi saat mengalahkan Port dengan skor 2-0 pada 13 September 2020.

Selebihnya, Police Tero hanya mampu meraih hasil tiga imbang dan tiga kali kalah. Hal ini membuat Police Tero berada di posisi ke-10 klasemen sementara Liga Primer Thailand dari 16 kontestan yang turut serta.