Liga Indonesia

PSS Sleman Susun Skenario untuk Gaji Pemain November-Desember

Rabu, 4 November 2020 18:59 WIB
Kontributor: Prabowo | Editor: Herry Ibrahim
© Media PSS Sleman
Latihan para oemain PSS Sleman di Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS). Copyright: © Media PSS Sleman
Latihan para oemain PSS Sleman di Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS).

FOOTBALL265.COM - Langkah cepat dilakukan manajemen PSS Sleman menyikapi mundurnya kompetisi hingga setidaknya awal tahun depan. Terutama untuk masalah gaji pemain di bulan November dan Desember.

Direktur Utama (Dirut) PT Putra Sleman Sembada (PSS), Marco Gracia Paulo memaparkan para pemain memang masih terikat hingga akhir tahun. Namun dengan keputusan Liga 1 ditunda hingga Februari, kontrak pemain memgalami pembaharuan.

"Kita susun lagi skenario terbaik untuk kontrak. Kita menghitung dengan matang dan cermat sebelum disampaikan ke pamain," kata Marco, Rabu (04/11/2020).

"Setidaknya ada penyesuaian di bulan November dan Desember kami tidak akan ada mendapat penghasilan apapun. Komersial dari LIB juga otomatis terhenti," paparnya.

Bagi Marco, para pemain merupakan aset tim Super Elang Jawa. Sehingga jalan keluar terbaik antara kedua belah pihak akan diperhitungkan secara matang.

"Penyesuaian kontrak harus dilakukan karena klub juga minim pemasukan akibat Liga vakum. Segera kami rapatkan," tukas dia.

Sejauh ini, PSS Sleman jadi salah satu klub yang sukses mempertahankan seluruh pemain. Bahkan empat pemain asing juga bertahan di klub kebanggaan masyarakat Bumi Sembada.