FOOTBALL265.COM - David Alaba telah mencatatkan namanya dalam buku sejarah Bundesliga Jerman setelah mengantarkan Bayern Munchen meraih kemenangan atas Borussia Dortmund pada Minggu (8/11/20) dini hari tadi WIB.
Berkat kemenangan dengan skor 3-2 dalam partai bertajuk Der Klassiker tersebut, maka sang defender asal Austria itu telah menjadi pemenang tercepat yang mampu mengklaim 200 kemenangan bersama Die Bavaria.
Sang pemain berusia 28 tahun itu hanya memerlukan 272 laga untuk mencatatkan torehan tersebut, tidak ada pemain dalam sejarah Bayern Munchen yang mampu menggapainya secepat itu.
David Alaba telah membantu FC Hollywood untuk mendominasi sepak bola Jerman selama bertahun-tahun, dengan telah mempersembahkan sembilan gelar juara di kasta teratas, plus enam trofi Piala Jerman dan lima Piala Super Jerman.
Ia juga telah menjadi bagian dari skuat Bayern yang meraih trigelar alias treble winners pada tahun 2013 dan 2020 ini. Dengan demikian, dia telah mengumpulkan dua trofi Liga Champions dalam catatan prestasinya.
Namun sayang kariernya di kubu Allianz Arena pada saat ini sedang diwarnai sengketa perihal perpanjangan kontraknya yang akan segera kadaluarsa pada bursa transfer musim panas tahun depan.
Pemain yang juga bisa beroperasi di sisi sayap lini pertahanan maupun lini tengah tersebut kini sedang diburu oleh klub-klub top Eropa, termasuk Barcelona, Liverpool, dan Juventus.
Kembali kepada pertandingan yang dihelat di Signal Iduna Park itu, Alaba mencatatkan sebuah gol pada masa injury time babak pertama, setelah Marco Reus membawa unggul tuan rumah pada menit ke-45.
Robert Lewandowski kemudian mengubah kedudukan menjadi 2-1 untuk tim tamu. Sebelum Leroy Sane mencetak gol ketiga pada menit ke-80 yang cukup untuk memenangkan Bayern, meski Erling Haaland sempat memperkecil kedudukan tiga menit kemudian.
Berkat kemenangan ini, Bayern kini mantap berdiri sendirian di puncak klasemen sementara Bundesliga Jerman dengan koleksi 18 poin dari tujuh laga, setelah sempat berbagi puncak dengan Dortmund.
Sementara itu, Die Borussen turun ke urutan ketiga dengan torehan 15 poin, dilangkahi oleh RB Leipzig yang sukses menang dengan skor 3-0 atas SC Freiburg, Sabtu kemarin (7/11/20).