FOOTBALL265.COM - Mampu jadi pemain terbaik dunia buat Kylian Mbappe sangat dikenal sebagai penyerang laten Paris Saint Germain (PSG). Jurgen Klopp tak sabar melatihnya di Liga Inggris musim depan, Liverpool bakal resmikan sang bintang?
Hingga kini, banyak yang percaya jika pemain berusia 20 tahun itu memang akan menggantikan era kehebatan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang kian termakan zaman. Patut diketahui, ia berhasil mengalahkan keduanya lewat trofi Piala Dunia bareng Prancis.
Kapasitas Mbappe memang tak bisa dipandang sebelah mata, apalagi dengan statistik luar biasanya yaitu 97 gol dan 58 assists dalam 132 pertandingan. Kendati nyaman di Le Parisiens, ia ternyata punya minat gabung Liverpool yang tampil trengginas.
"Musim ini, Liverpool menjadi mesin tak terhentikan kala lakoni Liga Inggris. Mereka buat kemenangan terlihat mudah tapi kenyataan tidak semanis itu, dan saya yakin keberhasilan ini gara-gara dedikasi disertai kinerja apik sang pelatihnya," ucap striker PSG dilansir Mirror.
Menurut laporan Sport, Jurgen Klopp kabarnya sudah tak sabar melatih Mbappe musim panas depan. Jika benar, tentu ini akan menjadi salah satu kejutan besar mengingat The Reds yang terkenal minim pengeluaran bakal gaet pemain seharga 180 juta euro (Rp3 trilun).
Akan tetapi ketika dikonfirmasi terkait kedatangan salah satu pemain terbaik dunia ke Anfield, pelatih berkebangsaan Jerman itu malah seolah menutup-nutupinya. Baginya, kedatangan pemain unggul dari skuat Thomas Tuchel cukup sulit terjadi.
"Kami tak punya apapun untuk dibeberkan, membeli pemain dengan sekaliber itu pastilah sulit! Kami termasuk sebagai peminatnya dan tahu tak akan mudah, sekali lagi semua butuh uang. Maaf akhir cerita," tutur Klopp dilansir Daily Star.
Sesungguhnya, Merseyside mampu gaet pemain jebolan AS Monaco itu usai punya jalinan kerjasama bareng Nike. Apalagi dengan berbagai penghematan, mereka bisa saja lakukan langkah tak terduga seperti gaet Virgil van Dijk seharga 80 juta euro (Rp1,3 triliun) dari Southampton.
Alhasil kedatangan dari Kylian Mbappe ke Liga Inggris bisa benar-benar jadi kenyataan seperti yang sudah diidam-idamkan Jurgen Klopp. Sayangnya, Liverpool juga akan menghadapi saingan setelah Real Madrid juga berminat gaet striker PSG itu.