FOOTBALL265.COM - Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, secara tersirat menyatakan dirinya senang dan ingin bekerjasama dengan pemain buangan Juventus, Sami Khedira, yang belum lama iini menyerukan ingin pindah ke Liga Primer Inggris.
Gelandang Juventus, Sami Khedira saat ini dikabarkan sudah tidak masuk ke dalam skema pelatih Andrea Pirlo di Liga Italia musim ini.
Situasi ini membuat nama Khedira bisa meninggalkan Allianz Stadium dalam waktu dekat ini. bahkan dirinya telah membuka peluang untuk bergabung ke klub Liga Inggris.
Bak gayung bersambut, harapan Sami Khedira tampaknya bisa segera terwujud. Seperti dikutip dari Football Italia, pelatih Everton, Carlo Ancelotti, baru-baru ini memberi pujian kepada sang pemain.
Diketahui, juru taktik yang mengambil alih Goodison Park pada Desember 2019 itu pernah bekerjasama dengan Khedira di Real Madrid dan meraih trofi Liga Champions 2012/13.
"Saya memiliki kenangan indah dengan Khedira di Real Madrid. Dia seorang pemain profesional yang fantastis," ujar Carlo Ancelotti.
"Saya ingin bekerjasama dengannya, tetapi ia bukan satu-satunya pemain yang merebut hati saya. Sepanjang karier kepelatihan, saya bertemu banyak pemain hebar dan semua memberikan kenangan manis." imbuh Don Carlo.
Khedira sendiri sempat mengaku bahwa dirinya akan sangat senang bisa mendapatkan panggilan dari pelatih Everton Carlo Ancelotti.
Menurutnya, sosok mantan pelatih AC Milan dan Napoli tersebut memiliki karisma di atas rata-rata.