Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris Hari Ini: Manchester United Gembira, City Balaskan Dendam Mereka?

Sabtu, 21 November 2020 09:38 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
© Catherine Ivill/Getty Images
Jadwal pertandingan Liga Inggris kali ini menampilkan duel gembira Manchester United. Tak hanya itu rival mereka, Manchester City juga turut tampil lawan Tottenham Hotspur. Copyright: © Catherine Ivill/Getty Images
Jadwal pertandingan Liga Inggris kali ini menampilkan duel gembira Manchester United. Tak hanya itu rival mereka, Manchester City juga turut tampil lawan Tottenham Hotspur.

FOOTBALL265.COM - Pekan kesembilan Liga Inggris menampilkan laga menarik yang berlangsung hari ini, Sabtu (21/11/20) dan besok dini hari WIB. Manchester United kini lakoni laga gembira, Manchester City malah bisa balaskan dendam mereka.

Berlangsung di Old Trafford alias kandang sendiri, Setan Merah sejatinya masih dihantui oleh serangkaian kekalahan. Ya, ketika banyak klub andalkan daya magis kandang, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer ini malah sebaliknya.

Entah suatu kebetulan atau memang takdir, MU secara bertubi-tubi gagal memetik kemenangan ketika menjamu lawan di stadion sendiri. Tercatat mereka sempat keok di Liga Inggris lawan Crystal Palace (1-3), takluk tipis lawan Arsenal (0-1) dan dibantai Tottenham (1-6).

Anehnya, Manchester United amalah perkasa ketika jauh dari rumah, terbukti saat taklukan Everton dengan skor 3-1. Imbas kemenangan ini bahkan buat karier Ole Gunnar Solskjaer terselamatkan untuk sejenak setelah banyak hasil menyedihkan.

Mereka pun kian termotivasi untuk menang saat bersua West Bromwich Albion FC selaku tim promosi divisi utama. Tak cuma itu, The Red Devils pun punya harapan sama agar tetangga mereka, City menang.

Mengapa demikian? Sederhana, Manchester City berpeluang balaskan dendam mereka karena bakal bertanding lawan Tottenham Hotspur. Akan tetapi bukan berarti skuat Pep Guardiola bisa menang mudah.

Pasalnya, The Lilywhites saat ini sedang dalam kondisi prima kala ditukangi oleh Jose Mourinho. Belum lagi kombinasi apik tiga striker yang terdiri dari Son Heung-min, Harry Kane, dan Gareth Bale yang siap hancurkan dominasi The Citizen.

Tak cuma bakal tampilkan pertandingan yang dilakoni Manchester United dan City, pertandingan Liga Inggris kali ini juga punya dua laga menarik lainnya. Berdasarkan jadwal ada adu gengsi antara Newcastle United vs Chelsea dan Aston Villa kontra Brighton.

Berikut jadwal pertandingan Liga Inggris yang berlangsung malam ini, Sabtu (21/11/20) dan besok Minggu (22/11/20) dini hari WIB.

Sabtu, 21 November 2020

19.30 WIB - Newcastle United vs Chelsea

22.00 WIB - Aston Villa vs Brighton

Minggu, 22 November 2020

00.30 WIB - Tottenham Hotspur vs Manchester City

03.00 WIB - Manchester United vs West Brom