FOOTBALL265.COM - Winger Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando ternyata mulai mempersiapkan diri mengambil lisensi kepelatihan. Keputusan tersebut sebenarnya sudah lama ingin diambilnya, namun belum terealisasi lantaran kesibukannya bersama Bajul Ijo.
Nah, rencana itu muncul lagi setelah pemain Persebaya, Rendi Irwan memutuskan untuk mengambil kursus kepelatihan lisensi C. Ia mengaku ingin mengikuti langkah rekannya tersebut.
"Iya terinspirasi dari Cak Rendi juga," kata Oktafianus Fernando.
"Saya tanya apa saja yang dibutuhkan saat kursus, katanya seperti laptop dan bahasa Inggris. Membuat rencana melatih juga," lanjut bapak satu orang anak itu pada Senin (23/11/20).
Pemain yang akrab disapa Ofan itu mengatakan memang dari dulu punya keinginan menjadi pelatih. Bahkan ia mengaku lebih memilih untuk tetap berkarier di sepak bola dibandingkan berbisnis jika pensiun sebagai pemain.
"Gimana ya hati saya ada di sepak bola yang sudah menjadi passion saya sejak dulu. Ada pilihan bisnis dulu tapi tidak tertarik," jelasnya.
Ditanya kapan bakal segera mengambil lisensi kepelatihan tersebut, Ofan belum bisa menjelaskan. Namun pastinya rencana tersebut sudah ada di dalam benak pemain 27 tahun itu.
Saat ini Ofan masih fokus kepada keluarganya apalagi anaknya masih kecil, belum lagi sejumlah kegiatan yang lain seperti latihan mandiri. Hal ini dilakukan Ofan dikarenakan lanjutan Liga 1 belum jelas kapan dilanjutkan.
Ofan berharap Liga 1 segera dilanjutkan lagi, supaya pemain sepak bola bisa kembali beraktifitas lagi. Terlebih lagi mereka sudah sangat rindu merasakan atmosfer pertandingan.