FOOTBALL265.COM - Penggawa Timnas Indonesia U-19, Brylian Aldama, akan segera diumumkan menjadi pemain baru dari klub besar Kroasia, HNK Rijeka. Penampilan agresif Brylian saat pemusatan latihan di Kroasia disebut mempermulus langkahnya untuk diresmikan menjadi penggawa anyar klub 'rasa Italia' itu.
Media Kroasia yakni Novilist telah memberitakan jika Brylian Aldama akan diproyeksikan untuk bermain terlebih dahulu di tim junior. Dilansir dari Soccerway, Timnas U-19 HNK Rijeka merupakan satu-satunya tim yang ada di bawah tim utama.
Novilist menyebutkan jika gelandang bernama lengkap Brylian Negietha Dwiki Aldama itu merupakan pemain moncer saat ini. Ia diperkirakan bisa tampil gemilang bersama tim junior Rijeka sebelum naik ke tim utama nantinya.
Kehadiran Aldama juga diharapkan mapu memberi dampak positif untuk popularitas klub tersebut mengingat bagaimana fanatiknya suporter di Indonesia yang hampir selalu membanjiri komentar di postingan para pemain yang merumput di luar negeri.
Sebut saja klub tempat bernaung Egy Maulana Vikri yakni Lechia Gdansk, klub penggawa Timnas U-19 lainnya yakni Witan Sulaeman, FK Radnik Surdulica, serta klub Elkan Baggott yang mengalami lonjakan pengikut di Instagra dan didominasi netizen asal Indonesia.
Pemain Timnas U-19 sendiri bak menjadi komoditi panas untuk para klub-klub luar negeri yang banyak berlomba untuk mendapatkan talenta Tanah Air.
Selain Brylian Aldama yang juga pernah membela Garuda Select, pemain Timnas U-19 lainnya yang juga milik Barito Putera yakni Bagus Kahfi tengah ngebet bergabung dengan klub Belanda FC Utrecht.
Kembali ke klub HNK Rijeka yang segera akan mengumumkan bergabungnya Brylian Aldama, INDOSPORT merangkum fakta mengenai klub tersebut yang meskipun berasal dari Kroasia tapi kental akan rasa Italia.