Liga Spanyol

Klasemen LaLiga Spanyol Hari Ini: Real Madrid Makin Dekat dengan Puncak

Minggu, 13 Desember 2020 09:53 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
© Angel Martinez/Getty Images
Berikut klasemen LaLiga Spanyol hari ini, Minggu (13/12/2020) di mana pelan tapi pasti Real Madrid menapaki langkah mereka menuju puncak klasemen. Copyright: © Angel Martinez/Getty Images
Berikut klasemen LaLiga Spanyol hari ini, Minggu (13/12/2020) di mana pelan tapi pasti Real Madrid menapaki langkah mereka menuju puncak klasemen.

FOOTBALL265.COM - Berikut klasemen LaLiga Spanyol hari ini, Minggu (13/12/2020) di mana pelan tapi pasti Real Madrid menapaki langkah mereka menuju puncak klasemen.

Real Madrid berhasil meraih kemenangan penting sekaligus menebus kekalahan dan hasil imbang yang mereka terima di pekan ke-8, ke-9, dan ke-10 kemarin.

Sergio Ramos cs berhasil mengandaskan perlawanan Atletico Madrid dengan skor 2-0 dan berhasil mematahkan catatan tak terkalahkan yang sebelumnya menjadi milik skuat asuhan Diego Simeone itu.

Raihan 3 poin tersebut membuat anak-anak asuhan Zinedine Zidane berhasil mengkudeta Villarreal di posisi ke-3 klasemen sementara LaLiga Spanyol dengan raihan 23 poin. Terpaut 3 poin dari Atletico Madrid di puncak klasemen.

Sementara hasil positif juga didapatkan oleh Sevilla yang sukses mengandaskan perlawanan Getafe kala melawat ke Alfonso Perez dengan skor 1-0.

Getafe gagal meraih kemenangan dalam laga tersebut dan memberikan 3 poin untuk Sevilla yang saat ini berhasil merangsek ke posisi ke-5 klasemen sementara LaLiga Spanyol.

Hasil negatif dalam laga kontra Sevilla tersebut membuat skuat asuhan Jose Bordalas ini tertahan di papan bawah dan semakin dekat dengan zona degradasi yang hanya terpaut 2 poin dari mereka.

Berikut Klasemen LaLiga Spanyol Hari Ini, Minggu (13/12/2020):

No Klub Poin
1 Atletico Madrid 26
2 Real Sociedad 25
3 Real Madrid 23
4 Villarreal 21
5 Sevilla 19
6 Cadiz 18
7 Granada 15
8 Real Betis 15
9 Barcelona 14
10 Valencia 14
11 Athletic Bilbao 14
12 Elche 14
13 Eibar 14
14 Alaves 14
15 Getafe 13
16 Real Valladolid 13
17 Celta Vigo 13
18 Levante 11
19 Huesca 11
20 Osasuna 11