Liga Indonesia

Madura United Berharap PSSI Wujudkan Kesepakatan Mayoritas Klub Liga 1

Selasa, 19 Januari 2021 13:15 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© pixers.es/wikipedia
Logo klub Liga 1, Madura United. Copyright: © pixers.es/wikipedia
Logo klub Liga 1, Madura United.

FOOTBALL265.COM - Madura United menaruh harapan besar kepada PSSI untuk dapat mewujudkan kesepakatan mayoritas klub Liga 1 pasca-rapat virtual bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Jumat (15/1/21).

Tak sekadar harapan, Madura United bahkan menyatakan sikap klub patut menjadi atensi utama PSSI. Pasalnya, suara mayoritas itu sudah valid, sebagai bentuk sikap atas nasib kompetisi yang tak kunjung jelas.

"Sebaiknya, federasi (PSSI) juga mengikuti keinginan dari para voter. Klub ini juga voter dari PSSI," ucap Chief Finansial Officer Madura United, Ziaul Haq Abdurrahim, dikutip dari kanal YouTube Kabar Madura, Senin (18/1/21).

"Dan juga (klub adalah) pemegang saham dari LIB, perusahaan PT Liga Indonesia Baru," lanjut figur yang juga Direktur PT PBMB selaku badan hukum yang menaungi Madura United itu.

Sehingga, kesepakatan ini bisa menjadi pertimbangan kuat PSSI dalam menentukan kebijakan perihal status kompetisi, terutama Liga 1, ke depannya.

"Jadi, kalau sudah hampir semua pemegang saham menyatakan (kompetisi) distop, alasan apa lagi kalau hari ini ada rencana kelanjutan musim 2020," tandas Ziaul Haq.

Dalam rapat virtual itu, mayoritas klub Liga 1 menghendaki kompetisi Liga 1 2020 dibubarkan dan diganti dengan musim baru (2021). Selain itu, ada beberapa usulan lain, mulai dari penghapusan slot degradasi hingga rencana Rapat Umum Pemegang saham (RUPS) PT LIB.