FOOTBALL265.COM - Dokjreng FC mengerahkan sejumlah pesepakbola profesional asal Malang Raya dalam upaya menggalang dana sebagai bantuan terhadap korban bencana alam di tanah air.
Kali ini, mereka bahkan turun ke jalan, tepatnya di perempatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (24/1/21). Aksi ini sebagai salah satu kegiatan dalam upaya menggalang dana sebagai bantuan bagi sesama.
"Duka mereka duka kami juga, sehingga kami bantu sebisa mungkin. Berapa pun sumbangannya, kami ucapkan terima kasih," tutur CEO Dokjreng FC, Yanuar Tri Firmanda, kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT.
Para pesepak bola profesional yang terlibat berasal dari klub berbeda, namun sama-sama berdomisili di Malang. Trio Arema FC menjadi pelopor kegiatan amal ini yakni Jayus Hariono, Kushedya Hari Yudo dan Titan Agung Fawwazi.
Berikutnya juga ada Edy Gunawan (Persiba Balikpapan), Gufroni Al Maruf (Persis Solo), Yogi Prayogi (Persema Malang) hingga Teguh Amirudin (Arema FC). Mengenakan jersey klub masing-masing, mereka berbaur dengan masyarakat untuk mengumpulkan dana bantuan.
"Semua bantuan dalam bentuk apa pun kami tampung. Nantinya kami salurkan kepada pihak yang berangkat ke lokasi bantuan," tandas Yanuar.
Tak hanya itu, pihaknya juga menggelar laga sambang desa seperti rutinitas sebelumnya. Para pesepak bola profesional ini akan menyambangi kawasan Dampit, Kabupaten Malang, untuk melanjutkan aksi penggalangan dana di sana.