Liga Spanyol

Termasuk Sergio Ramos, 2 Bek Andalan Real Madrid Bakal Pindah Gratis di Akhir Musim

Jumat, 29 Januari 2021 04:30 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Fran Santiago/Getty Images
Masa depan Real Madrid terancam setelah dua bek mereka, termasuk kapten Sergio Ramos, menolak perpanjangan kontrak sehingga bisa hengkang gratis di akhir musim. Copyright: © Fran Santiago/Getty Images
Masa depan Real Madrid terancam setelah dua bek mereka, termasuk kapten Sergio Ramos, menolak perpanjangan kontrak sehingga bisa hengkang gratis di akhir musim.

FOOTBALL265.COM – Masa depan Real Madrid terancam setelah dua bek mereka, termasuk kapten Sergio Ramos, menolak perpanjangan kontrak sehingga bisa hengkang gratis di akhir musim.

Berstatus sebagai juara bertahan LaLiga Spanyol, Real Madrid terancam tak bisa mempertahankan gelarnya pada musim ini. Pasalnya, mereka kini tertinggal cukup jauh yakni 7 poin dari Atletico Madrid yang memuncaki klasemen, dengan Los Rojiblancos masih menyimpan 1 pertandingan tunda.

Masa depan Real Madrid pun semakin suram setelah mereka terancam mengalami penurunan kualitas di musim depan. Pasalnya, mereka bakal kehilangan dua bek utama mereka secara gratis di akhir musim ini, yakni Sergio Ramos dan Lucas Vazquez.

Dilansir Football Espana, situasi ini terjadi setelah kedua pemain timnas Spanyol itu menolak tawaran awal dari pihak klub untuk memperpanjang kontrak. Padahal, kontrak Ramos dan Vazquez akan habis pada akhir musim ini.

Dengan demikian, jika Madrid gagal memperpanjang masa bakti keduanya, Ramos dan Vazquez bisa pindah ke klub lain dengan gratis di bursa transfer musim panas nanti.

Situasi ini tentu membahayakan masa depan Real Madrid. Pasalnya, baik Sergio Ramos dan Lucas Vazquez merupakan andalan pelatih Zinedine Zidane di lini belakang Los Blancos musim ini.

Berposisi natural sebagai sayap kanan, musim ini Lucas Vazquez dialihfungsikan Zidane menjadi bek kanan. Ia pun tampil gemilang di posisi itu dan kini telah mencatatkan 23 penampilan dalam tempo setengah musim, menyamai total penampilannya sepanjang musim lalu.

Sementara itu, Sergio Ramos yang juga menjabat sebagai kapten tim merupakan sosok tak tergantikan di sektor bek tengah. Sejak diboyong dari Sevilla pada bursa transfer musim panas 2005, ia sudah mencatatkan 668 penampilan. Ia pun terbilang tajam dengan torehan 100 gol.

Selain Sergio Ramos dan Lucas Vazquez, ada satu lagi bintang Real Madrid yang akan habis kontraknya akhir musim ini, yakni Luka Modric. Namun, sang gelandang disebut sudah bersedia tinggal lebih lama di Santiago Bernabeu dan akan segera menandatangani  kontrak baru.