FOOTBALL265.COM - Mantan penjaga gawang Persib Bandung, Imam Arief Fadillah, kembali membuka usaha kulinernya, Ayam Geprek di kawasan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (01/02/2021).
Menurut kiper yang memperkuat Sriwijaya FC pada musim 2020 ini, bisnis kuliner tersebut sudah lama dirintis olehnya. Hanya saja, bisnis ini sempat vakum sekitar dua bulan karena pandemi corona atau Covid-19.
Namun, melihat peluang di tengah tidak adanya kompetisi sepak bola di Indonesia, ia memutuskan untuk membuka kembali usaha ayam gepreknya.
Kompetisi sepak bola di Indonesia sudah dihentikan sejak pertengahan Maret 2020 lantaran pandemi corona, dan akhirnya musim 2020 diputuskan untuk dibatalkan, karena kondisi kahar (force majeure).
"Jadi usaha ini sudah lama dirintis. Kebetulan vakum karena pandemi corona. Tapi, karena antusias konsumen tinggi saya memutuskan untuk berjalan lagi," kata Imam.
"Karena, memang kompetisi juga gak pasti kapan digelar lagi setelah diputuskan berhenti," ucap Imam menambahkan.
Bisnis kuliner yang diberi nama Ayam Wadaw ini, memiliki beberapa menu dan yang terbaru ayam geprek ditambah mi dan baso, sehingga konsumen memiliki beberapa pilihan.
"Untuk sekarang ayam gepreknya tambah varian baru, ada tambahan mie baso. Targetnya untuk semua kalangan mulai dari anak anak hingga dewasa," ujar Imam.
Usaha kuliner menurut Imam cukup menjanjikan. Melihat kondisi sepak bola Indonesia seperti ini, ke depannya bisnis ayam geprek tersebut bakal menjadi salah satu sumber pendapatan.
"Sebetulnya ini bukan sampingan, ke depan ini mungkin jadi sumber penghasilan saya, karena sepak bola Indonesia gak jelas kapan bergulir," kata dia.
Bisnis kuliner juga banyak dipilih oleh beberapa pesepa kbola di Indonesia, di antaranya gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar dan Kim Jeffrey Kurniawan.