FOOTBALL265.COM - Bali United akan kerja keras pada awal program latihan setelah libur empat bulan. Seluruh materi akan diulangi lagi mulai dari nol. Ada harapan agar klub-klub Liga 1 dan Liga 2 juga memulai latihan lagi.
Bali United menjadi tim kedua yang memulai program latihan tahun ini. Sebelumnya, sudah ada Tira Persikabo yang rutin menggelar latihan. Andy Setyo dkk. bahkan sempat melakukan uji coba melawan tim Porda Bekasi.
Berbeda dengan Tira Persikabo, Bali United bersiap tak sekadar untuk Liga 1. Mereka akan mewakili Indonesia pada ajang Piala AFC 2021. Bali United tergabung di grup G bersama Hanoi FC (Vietnam), Boeung Ket FC (Kamboja) serta satu tim dari babak playoff.
Swab Test PCR sudah dilakukan manajemen di Mes Bali United, Kamis (04/02/21). Program otomatis akan berjalan setelah hasil dari tes keluar.
"Setelah hasil tes dari semua awak tim keluar, kita bisa mulai latihan. Kemungkinan hari Senin. Kita akan mulai dari nol. Semua penting di program latihan fisik, teknik dan taktik," ucap pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco.
Bagi Teco, kekuatan fisik jelas menjadi dasar. Pekan pertama akan digunakan untuk mengecek kebugaran para pemain. Hasil dari program pekan pertama menjadi patokan untuk menyusun program jangka panjang.
Teco pun berharap langkah Bali United menggelar latihan diikuti klub-klub Liga 1 dan Liga 2. Teco punya keinginan untuk menggelar uji coba. Sudah sebelas bulan Willian Pacheco dkk. tak melakoni pertandingan, baik itu resmi maupun uji coba.
"Kita tahu sekarang cuma ada satu tim dari Liga 1 yang sudah latihan. Ketika nanti ada banyak tim dari Liga 1 dan Liga 2 latihan, kita bisa punya kesempatan buat uji coba," tutur Teco.
Bali United menyiapkan Lapangan Banteng Seminyak dan Lapangan Karya Manunggal Sidakarya sebagai venue latihan. Dua lapangan ini memiliki kualitas yang memungkinan Bali United melakukan latihan tertutup. Dengan begitu, protokol kesehatan bisa diterapkan secara maksimal.
Pada latihan perdana nanti, ada beberapa pemain yang belum ikut latihan. Irfan Jauhari, I Kadek Agung Widnyana, Nadeo Argawinata serta Muhammad Sidik Saimima dipanggil Timnas SEA Games.
Sementara Fadil Sausu, Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo dan Wawan Hendrawan belum hadir saat Swab Test PCR, Kamis (04/02/21) lalu. Semua pemain yang akan mengikuti latihan wajib menjalani Swab Test PCR terlebih dahulu.