FOOTBALL265.COM – Arsenal akan belanja besar di bursa transfer musim panas. Namun, 6 pemain diyakini telah menyegel 1 tempat di starting XI Mikel Arteta musim depan. Siapa saja?
Sejak membesut Arsenal pada Desember 2019 menggantikan Unai Emery, Mikel Arteta tercatat telah melewati 3 bursa transfer dan mendatangkan sejumlah pemain. Sejumlah nama berhasil diboyong seperti Nicolas Pepe, Gabriel Magalhaes, Thomas Partey, hingga Willian.
Meski demikian, dilansir Football London, Mikel Arteta menyebut belum akan berhenti belanja. “Masih perlu beberapa bursa lagi untuk melakukan itu (kembali menjadi pesaing juara Liga Inggris),” katanya. “Untuk membawa diri Anda ke level beberapa klub tertentu di liga ini, jelas butuh waktu.”
Akibatnya, meski bursa transfer musim dingin baru saja ditutup, Arsenal sudah kembali dikaitkan dengan sejumlah pemain yang bisa didatangkan di bursa transfer musim panas nanti.
Meski demikian, ada setidaknya 6 pemain yang bisa dipastikan akan mengunci tempat di starting XI Mikel Arteta musim depan, setelah terbukti sanggup menjadi andalan sepanjang musim ini.
Siapa saja? Berikut ini daftarnya:
Bernd Leno
Keputusan Mikel Arteta mempertahankan Bernd Leno sebagai kiper utama dan menjual Emilano Martinez yang tampil gemilang musim lalu sempat menimbulkan pertanyaan. Namun, Leno sejatinya tampil cukup baik musim ini.
Meski sempat menerima kartu merah saat melawan Wolves, di Liga Inggris Bernd Leno hanya kebobolan 22 kali yang membuat The Gunners memiliki pertahanan terbaik ketiga. Selain itu, ia juga mencatatkan 8 cleansheet. Catatan ini diyakini cukup membuatnya kembali jadi kiper utama musim depan.
Rob Holding
Diyakini bakal tersingkir musim ini seiring kehadiran Gabriel, Rob Holding sukses membalikkan prediksi. Ia kini justru menjadi pilihan utama Arteta di sektor bek tengah dan telah mencatatkan 25 penampilan di semua kompetisi, yang terbanyak di antara bek tengah lainnya.
Ketangguhan Rob Holding membuat Arsenal hanya kebobolan 23 kali di Liga Inggris, hanya kalah dari Manchester City dan Tottenham Hotspur. Performa apiknya bahkan berbuah kontrak baru bulan lalu yang akan mengikatnya di Emirates Stadiun hingga Juni 2024.
Thomas Partey
Dari sekian banyak pemain yang didatangkan Arsenal musim ini, Thomas Partey layak disebut sebagai yang terbaik. Meski kerap diganggu cedera, ia tak tergantikan di lini tengah The Gunners saat berada dalam kondisi fit.
Fisiknya yang kuat dan kemampuannya membawa bola menjadi salah satu hal yang sangat dibutuhkan Arsenal. Apalagi, Thomas Partey dikenal piawai tampil dalam berbagai peran di lini tengah dalam berbagai formasi berbeda.