FOOTBALL265.COM - Direktur teknik PSSI Indra Sjafri memastikan bahwa kabar mengenai laga uji coba Timnas Indonesia U-23 melawan Pantai Gading U-23 dan Argentina U-23 tidak akan terjadi. Baginya sejak awal rencana uji coba melawan keduanya memang tidak ada.
Sejumlah laga uji coba untuk Timnas Indonesia U-23 memang sempat beredar. Dimana skuat Garuda Muda dijadwalkan melakoni empat laga uji coba.
Dimana melawan Bhayangkara Solo FC 4 Maret dilanjutkan melawan Bali United pada 5 Maret. Tak hanya melawan dua tim lokal, Timnas Indonesia U-23 juga dijadwalkan melakoni dua laga uji coba internasional.
Yakni melawan Argentina U-23 pada 25 Maret dan Pantai Gading U-23 pada 28 Maret mendatang. Namun kabar terbaru dua laga internasional tersebut tidaklah ada.
"Laga uji coba Timnas Indonesia U-23 hanya melawan Bali United dan Bhayangkara Solo FC. Tidak ada melawan Pantai Gading U-23 dan Argentina U-23," ucap Indra Sjafri kepada INDOSPORT.