13.9K
Liga Europa
Termasuk Sang Mantan, 3 Bintang AC Milan Ini Bisa Hancurkan Manchester United
© Emilio Andreoli/Getty Images
Jens Petter Hauge
Bersama Erling Braut Haaland dan Martin Odegaard, Jens Petter Hauge adalah salah satu anggota Golden Generation Norwegia.
Penampilan impresifnya bersama Bodo/Glimt membuat AC Milan kepincut. Ia diboyong dengan banderol senilai 4,5 juta poundsterling dan menjadi salah satu rekrutan terbaik Rossoneri musim 2020/21 ini.
Kecepatan dan kemampuan olah bola mumpuni yang ia miliki dipastikan akan membuat Aaron Wan-Bissaka bekerja ekstra keras mengamankan sektor kanan pertahanan Manchester United. Eksplosivitas Jens Petter Hauge bisa menjadi momok bagi Manchester United.