FOOTBALL265.COM - Duel seru akan tersaji di laga lanjutan Bundesliga Jerman pekan ke-24 antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund di Allianz Arena pada Minggu (07/03/21) pukul 00:30 malam WIB.
Kemenangan jadi target yang ingin diwujudkan oleh kedua tim. Bagi Munchen tambahan tiga poin akan menjauhkan mereka dari kejaran pesaingnya RB Leipzig di papan klasemen.
Sedangkan untuk Dortmund jika berhasil membawa tiga poin, mereka akan merangsek ke posisi empat besar. Saat ini, Bayern Munchen nyaman di puncak dengan koleksi 52 poin, berselisih dua angka dari RB Leipzig.
Sementara Dortmund berada di urutan ke-5 dengan 39 poin, berjarak tiga angka dari posisi ke-4 atau zona Liga Champions.
Laga klasik ini dipastikan jadi momen penting bagi para pemain untuk membuktikan siapa yang terbaik di masing-masing posisi. Berikut kami sajikan duel antar pemain kunci Bayern Munchen vs Borussia Dortmund:
Erling Haaland vs Robert Lewandowski
Robert Lewandowski telah diakui dunia sebagai salah satu striker terbaik sepanjang sejarah sepak bola. Perannya sangat vital karena menjadi mesin gol utama bagi Die Roten.
Lewandowski mencetak 28 gol hanya dari 22 laga dan melesat begitu jauh dalam daftar top skor Bundesliga musim ini.
Dari kubu rivalnya, Dortmund memiliki Erling Haaland di lini serang. Mencetak 17 gol dari 18 penampilan Bundesliga. Pada lima pertandingan terakhirnya, Haaland mencetak delapan gol dan satu assist.