Liga Indonesia

Sukses Amankan Stefano Lilipaly, Teco Puji Kerja Keras Manajemen Bali United

Jumat, 12 Maret 2021 20:55 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Stefano Lilipaly resmi bertahan di Bali United. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Stefano Lilipaly resmi bertahan di Bali United.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengapresiasi kinerja manajemen yang bisa mempertahankan Stefano Lilipaly. Mereka bisa meyakinkannya untuk tetap berseragam Merah Marun.

Lilipaly menjadi penggawa lawas terakhir yang melakukan perpanjangan kontrak. Eks FC Utrecht menandatangani kontrak baru berdurasi semusim. Kepastian ini membuat Lilipaly akan menjalani musim kelima di Bali United. Pada tahun 2017 lalu, Lilipaly datang pada pertengahan musim.

Kepastian Bali United mempertahankan Lilipaly disambut gembira. Sejak awal sang pelatih memang menginginkan Lilipaly ada di dalam tim. Lilipaly memiliki kontribusi bagus ketika Bali United juara Liga 1 2019.

"Kita harus terima kasih sama manajemen. Manajemen sudah kerja keras untuk mempertahankan Lilipaly ada di dalam tim," ucap Teco, sapaan akrab Steafno Cugurra, Jumat (12/3/21).

"Kami tahu sebelum ini ada banyak tim yang menginginkan dia, tapi manajemen sudah kerja keras, kerja bagus buat dia bertahan di tim," cetusnya.

Lilipaly sudah bergabung dengan tim dalam latihan di Lapangan Banteng, Seminyak, Badung, Jumat sore. Pada latihan perdananya, Lilipaly memiliki program bersama pelatih fisik, Yogi Nugraha. Meski baru bergabung, kebugaran Lilipaly mendapat pujian dari Teco.

"Dia ikut dengan pelatih fisik, untuk melihat kondisi fisiknya. Lilipaly orang profesional. Ketika tim sudah latihan di sini, dia bisa jaga kondisi sendiri, sudah latihan sendiri. Saya pikir kondisi hari ini sudah bagus," tutur Teco.