FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya ke Dewa United. Kali ini giliran Resky Fandi yang dilepas ke Dewa United dengan status pinjaman.
Resky menjadi pemain keempat yang dilepas Persija Jakarta ke Dewa United. Sebelumnya tiga pemain Persija telah resmi bergabung terlebih dahulu ke tim kontestan Liga 2 ini.
Mereka antara lain Rafli Mursalim dan Hamra Hehanusa yang dilepas dengan status pinjaman. Dan satu lagi penjaga gawang Shahar Ginanjar. Namun untuk Shahar, Persija melepas secara permanen kiper asal Purwakarta ini.
Dipinjamkannya Resky menuju Dewa United diutarakan langsung Persija Jakarta melalui akun sosial media Instagram. Dimana dalam postingan tersebut Persija mendoakan Resky meraih sukses bersama Dewa United.