Rahmad Darmawan Imbau Suporter Taati Aturan Saat Piala Menpora

Sementara itu, ajang ini dimanfaatkan oleh Rahmad Darmawan sebagai ajang pemanasan bagi timnya untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2021.
Apalagi, pemain sudah cukup lama tidak merasakan atmosfer pertandingan kompetisi setelah kompetisi musim 2020 dihentikan sejak pertengahan Maret tahun lalu, karena pandemi corona atau Covid-19.
Sehingga, pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Rahmad Darmawan tidak mematok target tinggi, lantaran target tim sesungguhnya di kompetisi Liga 1 2021.
Tim berjuluk Sape Kerap ini, akan melakoni pertandingan perdana di babak penyisihan Grup C, mengahadapi PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupeten Bandung, Selasa (23/03/21).
Selain menjadi ajang pemanasan bagi klub peserta Liga 1 2021 sebelum mengarungi kompetisi, Piala Menpora 2021 juga menjadi ujian, bagi semua pihak dalam menerapkan protokol kesehatan yang ketat di event sepak bola.
Karena, jika turnamen pramusim ini berjalan dengan aman dan lancar, maka kompetisi sepak bola di Indonesia musim 2021 akan mendapatkan izin dari pihak Kepolisian.
Sebaliknya, bila ditemukan pelanggaran protokol kesehatan, bukan tidak mungkin pihak Kepolisian akan merevisi izin untuk pelaksanaan Liga 1 2021.