FOOTBALL265.COM - Rizky Sanjaya Pellu berpotensi diturunkan Bali United ketika menghadapi Persib Bandung pada laga pembuka Grup D Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu (24/3/21) sore. Kesiapannya akan dipantau dalam latihan terakhir.
Rizky Pellu memang baru bergabung dengan Bali United pada akhir pekan lalu. Namun, dari segi kebugaran Rizky Pellu punya modal bagus. Sebelum terbang ke Bali, Rizky Pellu lebih dahulu mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-23 di Jakarta.
Hal inilah yang membuat Rizky Pellu berpotensi tampil. Apalagi I Kadek Agung Widnyana dan Muhammad Sidik Saimima belum memungkinkan tampil pada laga melawan Persib. Keduanya mengalami cedera setelah pulang dari pemusatan lataihan timnas U-23.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, mengatakan penentuan sebelas pemain pertama bergantung pada sesi latihan terakhir, Selasa (23/3/21). Teco memastikan Rizky Pellu bisa saja tampil.
"Kita masih lihat di dalam latihan. Masih ada satu kesempatan untuk melihat kondisi fisiknya. Bisa bicara sama dia sebelum pertandingan," ucap Teco, Senin (22/3/21).
Namun, Teco menyadari bahwa Piala Menpora 2021 bukan tujuan utama Bali United. Turnamen pramusim ini merupakan bagian dari persiapan menuju Liga 1 dan Piala AFC 2021.