Liga Indonesia

Buta Kekuatan PSIS Semarang, Tira-Persikabo Andalkan Video Pertandingan

Kamis, 25 Maret 2021 10:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko.

FOOTBALL265.COM - Tira-Persikabo siap meladeni laga kedua penyisihan Grup A Piala Menpora 2021 kontra PSIS Semarang sore nanti di Stadion Manahan Solo, Kamis (25/3/21).

Menghadapi PSIS Semarang, pelatih Igor Kriushenko mengaku buta terkait kekuatan pasukan lawan. Dia pun meminta bantuan kepada asisten pelatih Tira-Persikabo.

"Persiapan kami menjelang laga kedua melawan PSIS berjalan lancar sesuai dengan apa yang kami rencanakan sedari awal dan pemain juga sudah recovery," cetus Igor Kriushenko, Rabu (24/3/21).

"Bisa dibilang saya tak banyak tahu PSIS Semarang, saya dibantu asisten Miftah. Saya akan analisa kekuatan PSIS dan apa yang akan kami lakukan dan jelaskan kepada pemain," tambahnya.

Selain menyiapkan persiapan, Igor menegaskan telah melakukan evaluasi dari hasil laga perdana Grup A Piala Menpora kontra Arema FC. Mereka harus puas dengan hasil imbang 1-1 pada Minggu (21/3/21).

"Evaluasi pastinya ada ya di internal tim. Kami juga sudah menonton video jadi untuk perbaiki game kedua supaya nanti jauh lebih baik," beber pelatih asal Belarusia ini.