Bedah Formasi Manchester United Jika Kedatangan Paulo Dybala
Paulo Dybala merupakan sosok penyerang yang versatile. Itu artinya, ia bisa dimainkan di sejumlah posisi di lini depan.
Setidaknya ada tiga posisi yang menjadi area bermain Paulo Dybala, yakni second striker (posisi utama), striker tengah, dan penyerang sayap kanan.
Paulo Dybala menjalankan tiga peran ini selama berseragam Juventus. Meski begitu, posisi second striker merupakan posisi terbaiknya.
Untuk itu, ia akan berguna bagi tim Man United. Paulo Dybala bisa dimainkan di sejumlah formasi yang diinginkan Solskjaer atau pelatih lainnya.
Dengan formasi 4-2-3-1, Paulo Dybala bisa dimainkan sebagai striker tengah menggantikan Edinson Cavani, atau pun sebagai playmaker menggantikan peran Bruno Fernandes.
Dengan formasi 4-3-3, ia bisa dimainkan sebagai penyerang sayap kanan dan juga striker tengah sebagai target man. Dybala akan jadi begitu berguna di Man United.
Jika Bruno berhalangan tampil, Dybala bisa menggantikan perannya. Jika Bruno bermain, Dybala juga tetap bisa dimainkan sebagai striker tengah.
Catatan gol dan assist Paulo Dybala juga terbilang bagus. Di Juventus ia sudah mengoleksi 98 gol dan 40 assist dari 244 laga. Di Palermo ia juga mencetak 21 gol dan 16 assist dari 93 laga.
Sayang, musim ini ia gagal tampil maksimal setelah mengalami cedera ligamen di pertengahan musim. Jika tidak, ia bisa menjadi alternatif Andrea Pirlo untuk diduetkan dengan Cristiano Ronaldo, atau pun menggantikan peran Aaron Ramsey jika Juventus membutuhkan penyerang lubang.
Duet Pogba - Dybala
Ada yang menarik dari Paulo Dybala dan Manchester United. Saat ini di tim The Red Devils ada mantan rekan bermain Paulo Dybala di Juventus, Paul Pogba.
Paul Pogba dan Paulo Dybala pernah tergabung dalam salah satu skuad terkuat Juventus yang memenangkan tiga gelar scudetto beruntun dan tembus final Liga Champions pada dekade lalu.
Sinergi keduanya terbilang sangat ideal. Paul Pogba bermain sebagai gelandang bertahan, sementara Paulo Dybala sebagai penyerang lubang.
Paulo Dybala berperan dalam mengantarkan bola ke kaki Dybala untuk kemudian diteruskan menjadi serangan berbahaya ke gawang lawan. Dengan kesepahaman yang mereka bangun, Manchester United diyakini bakal lebih solid.
Namun masalahnya adalah saat ini Paul Pogba dipertimbangkan Manchester United untuk menjadi alat pertukaran demi bisa mendatangkan Paulo Dybala ke Old Trafford di bursa transfer musim panas.