Gara-gara Ucapan Koeman, Barcelona Bikin Inter Milan Kehilangan Romelu Lukaku?

Ketika gagal di Manchester United karier dari Romelu Lukaku terbukti bersinar saat berseragam biru-hitam. Ditebus dengan harga 80 juta euro (Rp1,3 triliun), ia berhasil cetak 25 gol sepanjang musim ini sekaligus bantu Inter Milan kuasai klasemen.
Conte sendiri begitu tergila-gila karenanya dan selalu memasangkan bernomor punggung sembilan ini sebagai starter di garis depan. Bahkan, efeknya pun begitu terasa ketika ia mampu menangi duel lawan Zlatan Ibrahimovic atau Cristiano Ronaldo.
Mengingat pemain berusia 27 tahun ini punya kenanangan baik di Everton, ada kans reuni dengan Koeman benar-benar bisa jadi kenyataan. Namun, menurut Barca Universal, kans tersebut hampir mustahil.
Pasalnya, harga pemain andalan Inter Milan ini mencapai 87,5 juta euro (Rp1,5 triliun), tergolong mahal untuk bisa didatangkan Barca. Mundo Deportivo pun melaporkan jika ia bukanlah target utama sang pelatih berusia 58 tahun.
Terlepas dari mustahil gaet Romelu Lukaku, nama Sergio Aguero pun bisa jadi pilihan pemain gratis yang didatangkan Barcelona pada bursa transfer Juni nanti. Selain itu Koeman juga masih punya pemain incaran lain yakni Memphis Depay.