Siap-siap Warga Bandung, Rans Cilegon FC Agendakan Seleksi Pemain pada 10 April
Lebih lanjut, coach Banur akan membuka kesempatan bagi warga Bandung untuk ikut seleksi pada 10 April. Kota itu dipilih karena merupakan kampung halaman bos Rans, Raffi Ahmad dan juga banyak bakat muda yang tersebar di Jawa Barat.
"Selanjutnya tanggal 10 nanti kami ke Bandung, soalnya kan yang punya orang Bandung. Masa iya di Jakarta gelar seleksi tapi tanah kelahirannya tidak?," tuturnya.
"Jadi Raffi juga mau mencari talenta dari tanah kelahirannya. Jadi itu kami road show di dua kota itu," pungkas eks pelatih Persita Tangerang itu.
Selain melakukan seleksi terbuka, Rans Cilegon FC juga dikaitkan dengan sejumlah pesepakbola profesional seperti Asri Akbar, Zainal Haq, Yericho Christianto, Rendy Juliansyah, Sutan Zico dan Diego Michiels. Bahkan, ada pula pemain yang sempat vakum dan dilaporkan akan comeback bersama Rans yakni Cristian Gonzales dan Syamsir Alam.