Klasemen Liga Inggris Hari Ini: Liverpool Ancam Chelsea, 4 Besar Makin Seram

Liverpool nyaris kalah dari Aston Villa di kandang sendiri, setelah Ollie Watkins (43’) mencetak gol pembuka untuk tim tamu. Namun gol balasan mampu dicetak oleh Mohamed Salah (57’) dan Trent Alexander-Arnold (90+1’).
Kemenangan ini pun membuat Liverpool berhasil merangsek ke posisi kelima di klasemen sementara Liga Inggris 2020/21 dengan 52 poin dan hanya terpaut dua poin dari Chelsea di posisi berada di posisi keempat.
Sedangkan Chelsea sendiri berhasil mendominasi jalannya pertandingan kala melawat ke Selhurst Park yang menjadi markas Crystal Palace, dengan kemenangan besar yakni 1-4.
Kai Havertz (8’), Christian Pulisic (10’, 78’), dan Kurt Zouma (30’) membawa Chelsea meraih kemenangan, sedangkan Crystal Palace hanya mampu membalas lewat aksi Christian Benteke (63’).
Raihan tiga poin ini membuat Chelsea untuk sementara sukses mengamankan posisi mereka di empat besar klasemen Liga Inggris dan menjaga kans untuk tampil di Liga Champions musim depan.
Persaingan posisi empat besar menjadi seram karena begitu ketat dan menarik, dengan Manchester United, Leicester City, dan Chelsea terpaut hanya sedikit poin saja, belum lagi Liverpool yang mulai bangkit dan makin mengancam di posisi kelima.
Berikut klasemen sementara Liga Inggris 2020/2021, Minggu (11/04/21):
