Alasan Paulo Sitanggang Gabung Borneo FC dan Tinggalkan PSMS
Lebih lanjut, pemain berusia 25 tahun itu meminta maaf kepada para suporter dan fans PSMS, karena di musim ini dirinya tak lagi berseragam klub berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
"Kalau minta maaf pasti ada, tapi bukan minta maaf karena soal (polemik) itu, tapi aku minta maaf karena belum bisa main di PSMS lagi (musim ini)," ucapnya.
"Dan soal (hujatan) suporter, itu yang sangat ku sayangkan, pasti aku minta maaf dan aku mohon pengertiannya (demi karier). Apalagi mereka hanya dengar dari satu pihak (soal polemik)," tambahnya.
Selain itu, Paulo tetap mendoakan PSMS bisa meraih meraih target utama mereka bisa kembali main atau naik ke Liga 1 musim depan.
"Jadi aku gak mau menyalahkan siapapun dan aku gak mau membenarkan diri aku juga. Intinya aku minta maaf, tahun ini aku belum bisa main sama PSMS lagi. Ke depannya ya mudah-mudahan PSMS dapat berprestasi dan meraih (hasil) terbaik di tahun ini," pungkasnya.