FOOTBALL265.COM - Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, mengaku sudah mengantongi sejumlah nama lain sebagai calon striker timnya pasca salah satu bidikannya lepas dan diresmikan klub lain.
Nama termaksud adalah Rifaldi Bawuo, yang dikaitkan dengan Persik selama satu pekan terakhir. Striker kelahiran Gorontalo itu akhirnya diresmikan Persis Solo pada Senin (17/5/21).
Rifaldi dipastikan kembali berlaga di Liga 2 setelah sempat memperkuat Persebaya pada Piala Menpora lalu. Sedangkan keterkaitan namanya tak lepas dari keberadaan Joko Susilo, yang notabene pelatihnya sewaktu di Arema FC musim 2018.
Kendati demikian, Joko Susilo tak lantas kecewa. Meski Rifaldi Bawuo disebutnya sebagai solusi bagus untuk mengisi satu posisi di lini serang tim Macan Putih yang tengah menjadi kebutuhannya.
"(Karakter Rifaldi Bawuo) sebenarnya cocok untuk tim kami," ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT.
Namun, dia mengembalikan lagi kebijakan transfer kepada manajemen klub. Lantaran urusan negosiasi harga dan sebagainya bukan lagi wewenang dia sebagai pelatih kepala tim.