FOOTBALL265.COM – Turnamen sepak bola antarnegara terakbar di Eropa, Euro 2020, akan segera bergulir pada 11 Juni hingga 11 Juli 2022 nanti. Tim-tim peserta pun menyiapkan skuad terbaik mereka termasuk Timnas Denmark.
Dalam sejarah sepakbola Eropa dan dunia, Tim nasional Denmark dikenal sebagai tim kuda hitam yang kerap mengejutkan. Predikat itu tersemat usai Denmark menjuarai Piala Eropa 1992.
Kala itu Denmark sama sekali tak diunggulkan untuk juara. Apalagi, tim ini masuk usai menggantikan Yugoslavia yang dilarang bertanding. Namun, tak ada menyangka tim non-unggulan ini justru menjadi kampiun di gelaran paling akbar tahun 1992 tersebut.
Julukan tim Dinamit pun tersemat pada Denmark lantaran kejutan yang ditimbulkannya seperti ledakan sebuah dinamit. Setelah absen di edisi sebelumnya, kini Denmark berusaha mengulangi “ledakan dinamit" tersebut di Euro 2020.
Tim Denmark, bisa dikatakan, memiliki skuat yang paling mumpuni. Mereka belum lama ini telah merilis 25 nama pemain yang akan tergabung di timnas untuk Euro 2020, termasuk Kasper Schmeichel dan Pierre-Emile Hojbjerg.
Kasper Schmeichel sendiri bakal menjadi sorotan setelah sukses mengantar Leicester kampiun Piala FA 2020-2021. Di lini pertahanan, tengah dan depan, Tim Denmark juga punya pemain sekelas Simom Kjaer, Andreas Christensen, Christian Eriksen, Pierre-Emile Hojbjerg, Martin Braithwaiter, hingga Yussuf Poulsen.
Ditopang sejumlah pilar tersebut, Tim Denmark sudah membuktikan taji mereka di sepanjang kualifikasi Euro 2020 dengan tanpa menelan kekalahan di Grup D. Saat itu, Denmark hanya kalah tipis dalam perolehan poin dengan Swiss yang sukses menjadi juara GrupD.
Tergabung di grup B, Denmark nantinya akan saling jegal dengan tiga tim tangguh lainnya, yakni melawan Finlandia, Belgia dan Rusia.