7.7K
Liga Indonesia
Kehilangan Ibundanya yang Tutup Usia Semalam, Ketua Umum PSSI Ikhlas
© Arif Rahman/Indosport
Elemen Sepak Bola Indonesia Turut Berduka
Sementara itu, almarhumah disemayamkan di kediamannya di Komplek Dago Alamanda Permai, Jalan Tubagus Ismail, Kota Bandung, dan dikebumikan di pemakaman keluarga Sirnaraga, Kota Bandung.
Dari pantauan INDOSPORT, karangan bunga ucapan dukacita memenuhi jalanan komplek perumahan hingga ke kediaman almarhumah. Ucapan duka cita tersebut, disampaikan dari berbagai elemen, mulai dari pemerintah hingga klub sepak bola.
Selain itu, tampak hadir beberapa pengurus PSSI diantaranya Wakil Ketua Umum, Iwan Budianto; Pengurus Asprov PSSI Jawa Barat; perwakilan klub Liga 1 dan Liga 2, di antaranya Umuh Muchtar dari Persib Bandung, Ferry Paulus Persija Jakarta, dan Eddy Moelyo PSKC Cimahi.