Bedah Formasi AS Roma Jika Jose Mourinho Dapatkan Semua Incarannya
Tengah
Di lini tengah, Jose Mourinho sempat dikabarkan ingin bereuni dengan mantan anak asuhnya di MU dan Chelsea, Nemanja Matic. Namun, kabar tersebut belakangan ini mulai mereda. Sebagai gantinya, Mou disebut membidik bintang Portugal, Renato Sanches.
Tampil jeblok bersama Swansea dan Bayern Munchen, Renato Sanches bangkit bersama Lille dan sukses membawa tim tersebut menjuarai Ligue 1 Prancis. Meski demikian, Lille siap menjualnya demi mengatasi krisis finansial yang mereka hadapi.
Dengan fisik yang kuat dan kemampuan passing mumpuni, Sanches bisa menjadi rekan yang tepat bagi Jordan Veretout dan Lorenzo Pellegrini untuk membentuk trio di lini tengah.
Lorenzo Pellegrini akan bertugas sebagai pengatur serangan, sedangkan Jordan Veretout dan Renato Sanches menjaga kedalaman sekaligus mematikan serangan lawan.
Depan
Di lini depan, Andrea Belotti menjadi incaran utama. Dengan 13 gol dari 35 laga Serie A Italia musim ini, atau 105 gol dari 228 laga selama 6 musim membela Torino, dan usia yang baru 27 tahun, Belotti bisa menjadi pengganti tepat bagi Edin Dzeko yang disebut bakal hengkang di bursa transfer musim panas.
Dalam formasi 4-3-3, Andrea Belotti bisa diapit Henrikh Mkhitaryan dan Nicolo Zaniolo di kedua sisi.
Meski absen sepanjang musim 2020/2021 lalu, Zaniolo diyakini sudah fit dan siap menunjukkan kemampuan terbaiknya musim depan.
Sementara itu, meski sempat punya hubungan buruk dengan Jose Mourinho di MU, Henrikh Mkhitaryan telah memperpanjang kontraknya di AS Roma. Kinerjanya musim lalu pun cukup baik dengan 15 gol dan 13 assist dari 46 laga, sehingga ia layak kembali diandalkan musim depan.
Starting XI AS Roma: Patricio; Karsdorp, Mancini, Ibanez, Spinazzola; Veretout, Pellegrini, Sanches; Zaniolo, Belotti, Mkhitaryan.