3.2K
Liga Indonesia
PSM Makassar Pastikan Pakai Jasa Pelatih Asing untuk Liga 1 2021
© Adriyan Adirizky/INDOSPORT

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin.
Kantongi Sejumlah Nama
Manajemen PSM Makassar sendiri telah mengantongi sejumlah nama pelatih asing yang akan menjadi suksesor Bojan Hodak untuk Liga 1 2021/22 mendatang.
Sayang, Munafri Arifuddin masih merahasikan siapa saja sosoknya lantaran masih mendiskusikannya bersama tim pelatih yang ada sekarang dan para pemain.
"Kami usahakan dalam waktu dekat ini sudah bisa ditetapkan. Saya juga terus berkoordinasi dengan tim pelatih dan pemain senior," ujar Appi, sapaan akrab Munafri Arifuddin.
Apabila PSM Makassar telah meresmikan pelatih kepala untuk Liga 1 2021/22 mendatang, Syamsuddin Batola akan turun jabatan dan akan bertugas sebagai asisten pelatih.