Liga Spanyol

Abaikan Kontrak Barcelona, PSG Bernafsu Gaet Lionel Messi

Selasa, 8 Juni 2021 14:39 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
© INDOSPORT
Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi ikut menyaksikan laga kontra RSC Anderlecht. Copyright: © INDOSPORT
Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi ikut menyaksikan laga kontra RSC Anderlecht.
Begini Klausul Khusus yang Bikin Messi Betah di Barcelona

Melansir laman Sputnik, Blaugrana kabarnya akan perpanjang kontrak striker asal Argentina itu dengan pemangkasan gaji. Tapi, ada klausul khusus yang buatnya bisa pindah ke Inter Miami kemudian melanjutkan karier sebagai bagian direksi Barca nantinya.

Laporta sendiri telah menkonfirmasi jalannya negosiasi dengan berkata: "Tidak ada sesuatu yang istimewa... tapi semua berjalan lancar." Rasa percaya diri terlihat ada di kubu tim asal Negeri Matador itu usai dapatkan Sergio Aguero, sahabat Si Kutu secara gratis.

Sayangnya, meski bisa yakin, Barcelona patut tahu jika langkah PSG bisa jadi tanda kepergian Lionel Messi dari LaLiga Spanyol. Ambil saja kasus Georginio Wijnaldum yang malah khianati mereka usai dapat tawaran menggiurkan oleh Les Parisiens.